Written by 7:02 am Tanya Jawab, Tiktok

Fitur COD Tiktok Aktif Tapi Pembeli Tidak Bisa Memilih Bayar Ditempat ?

Kak mau tanya dong, kenapa pembeli saya tidak bisa memilih metode bayar ditempat ya ? ada tulisan “Bayar Ditempat Tidak Tersedia Untuk Pesanan Ini”, padahal fitur COD udah diaktifin.

fitur cod tidak bisa di pilih


Alasan Pembeli Di Tiktok Shop Tidak Bisa Memilih Bayar Ditempat / COD

Halo kak, kami coba bantu jawab ya.

Fitur COD atau bayar ditempat adalah fitur dimana pembeli bisa memesan barang di toko online kakak (dalam hal ini tiktok shop) saat barangnya sudah sampai. Jadi pembeli akan melakukan pembayaran dengan kurirnya dengan ketentuan yang sudah ditetapkan oleh masing-masing kurir.

Fitur ini semakin populer karna sangat memudahkan pembeli dalam hal belanja secara online. Nah jika toko kakak mengalami kendala tidak bisa checkout menggunakan fitur bayar ditempat nya maka ada beberapa saran yang bisa kami informasikan.

1. Pastikan Fitur COD / Bayar Ditempat Pada Produk Sudah Aktif

Di tiktok shop, ketika kakak membuat sebuah produk, kakak disuguhkan pilihan apakah ingin mengaktifkan fitur COD atau tidak. Nah pastikan kakak sudah mengaktifkannya ya dengan masuk ke menu ubah produk dan lihat apakah fiturnya COD nya sudah bertanda hijau disemua produk yang akan di pesan oleh calon pembeli kakak.

2. Pembeli Tersebut Sering Menolak Paket COD

Jika kakak sudah pastikan fitur COD sudah bertanda hijau alias sudah aktif, maka alasan lainnya adalah calon pembeli kakak termasuk pembeli yang nakal. Perlu diketahui bahwa TikTok atau beberapa marketplace terdapat fitur untuk mengenali pembelinya.

Jika pembeli tersebut masuk kedalam kategori pembeli nakal yang kerap menolak paket COD sehingga terjadinya retur, maka pembeli tersebut tidak dapat lagi menggunakan fitur COD ini.

Jadi kami sarankan arahkan calon pembeli kakak untuk menggunakan fitur transfer atau pembayaran lewat channel alfamart / indomaret aja ya agar tetap bisa melakukan pemesanan secara online di tiktok shop.

Close