Written by 4:38 am Marketing, Tips & Trik

Product Launch : Strategi & Persiapan Sebelum Melakukannya

Product Launch : Strategi & Persiapan Sebelum Melakukannya

Siapa disini yang sedang persiapan launching produk baru? Pasti excited banget kan mau meluncurkan produk terbaru. Namun launching produk baru itu tidak mudah lho, dan perlu persiapan yang matang.

Kunci sukses suatu peluncuran produk baru adalah dengan product launch.

Lho, emang product launch itu apa? Apa yang perlu disiapkan dan bagaimana strateginya?

Semakin bertanya semakin gak sabar untuk tahu jawabannya bukan? Nah di artikel ini akan dijelaskan apa itu product launch, dari mulai persiapan hingga strategi apa yang dibutuhkan untuk launching produk baru agar sukses.

Apa itu Product Launch?

Product launch adalah perencanaan untuk launching produk baru ke pasar yang kamu targetkan, perencanaan ini harus sangat matang jika ingin launching produk kamu sukses besar.

Dengan adanya product launch yang sukses, produk kamu bisa dikenal lebih banyak orang dan tentu saja akan meningkatkan revenue dari bisnis kamu.

Dalam membuat product launch agar sukses, perlu memenuhi beberapa syarat berikut ini.

  • Produk sudah melewati berbagai tes kualitas, untuk melihat bagaimana kualitas produk kamu
  • Marketing Collateral sudah dibuat dengan detail
  • Tim sales sudah mendapatkan pelatihan terkait produk baru
  • Semua orang di perusahaan sudah mengetahui produk kamu
  • Kamu sudah menentukan alur customer journey yang jelas.
  • Sudah ada rencana feedback dari pelanggan pertama
  • Sudah melakukan tes pasar sebelum kamu launching produk

Nah itulah syarat yang harus kamu penuhi jika ingin launching produk baru dari bisnis kamu.

Yang paling penting memang perencanaan ini diketahui oleh semua orang yang terlibat dalam proses launching produk baru, sehingga tidak ada kesalahan informasi maupun komunikasi saat launching dibuka nanti.

Contoh launching produk baru ini bisa kamu jadikan patokan atau sekedar referensi, sebut saja perusahaan fashion, di momen lebaran yang sebentar lagi tiba, biasanya produk fashion menjadi hal yang dicari oleh masyarakat.

Sebelum kamu memutuskan untuk launching produk baru khusus hari raya, kamu coba tes pasar terlebih dahulu, apakah mereka antusias mendapatkan informasi ada launching produk baru.

Jika antusiasme dirasa cukup, kamu tinggal mempersiapkan hal lainnya termasuk perencanaan dan pembuatan produk khusus raya tersebut.

Indikator product launch kamu berhasil dan sukses adalah dilihat dari jumlah sales, namun tidak menutup kemungkinan kamu memakai metrik lainnya, seperti ekspektasi pasar terpenuhi, atau kemudahan pelanggan mendapatkan produk baru di acara launching produk baru ini.

Kenapa sih harus pakai Product Launch untuk launching produk baru? Kan tinggal launching saja.

Secara sederhananya memang kita tinggal sounding kepada khalayak, “Kita punya produk baru lho” namun sayangnya cara tersebut tidak akan berhasil, kecuali brand awareness kamu sudah sangat tinggi, kamu bisa percaya diri mereka akan membeli produk kamu ini.

Nah jika kamu baru banget memulai bisnis dan ingin produk kamu sukses dipasaran di acara launching produk baru kamu, strategi product launch memang perlu kamu lakukan.

6 Strategi & Persiapan Terbaik Melakukan Product Launch

Strategi product launch adalah salah satu hal terpenting dalam launching produk baru, bukan hal yang sembarangan bisa dilewatkan begitu saja. Tanpa strategi yang benar launching produk kamu bisa sia – sia lho, misalnya pasar gak terima dengan produk baru kamu.

Itulah kenapa kamu butuh strategi product launching agar sukses dipasaran.

Strategi Product Launch agar peluncuran sukses terdiri dari;

  • Persiapan harus matang

Perencanaan matang adalah kunci sukses kamu mendapatkan sales dalam peluncuran produk terbaru. Peta perencanaan launching produk baru yang jelas bisa membuat kamu berada dalam kesuksesan.

Disini, kamu tidak boleh bekerja sendirian, karena sendiri itu gak enak, kamu harus libatkan tim dari mulai managerial, tim sales, pemasaran, produksi dan tim yang sekiranya memang dibutuhkan dalam launching produk baru.

Setelah itu mulailah persiapan product launch dari segi teknis hingga apa saja yang dibutuhkan. Misalnya kamu ingin meningkatkan brand awareness dan revenue dalam launching produk baru ini, oleh karena itu penting bagi kamu untuk menentukan channel marketing mana yang bisa kamu pakai untuk launching produk baru ini.

Setelah persiapan matang, jangan lupa untuk membagikannya ke tim yang terlibat agar kamu bisa mendapatkan kritik dan masukan yang membangun demi kesuksesan launching produk baru di bisnis kamu.

  • Melakukan Riset Pasar

Langkah selanjutnya setelah peta perencanaan sudah matang adalah meriset pasar, hal ini tidak boleh dilewati karena menjadi bagian penting dalam product launching.

Kamu harus meriset untuk mengetahui apakah produk kamu ini bisa menjadi kebutuhan atau keinginan masyarakat. Pastikan produk kamu adalah solusi yang memang dibutuhkan di pasar.

Selain untuk mengetahui demand yang ada di pasar, kamu bisa juga meriset pasar untuk mengetahui siapa kompetitor kamu. Dengan riset kompetitor kamu bisa mengenali kekurangan dan kelebihan yang dari produk kompetitor, sehingga kamu bisa memanfaatkannya untuk keunggulan produk yang akan di launching.

  • Mengidentifikasi target market

Ini adalah tahap lanjutan setelah kamu riset pasar, dengan identifikasi target market kamu bisa mencari target potensial, dari mulai usia, lokasi, perilaku dari calon pelanggan kamu nantinya.

Walaupun terasa melelahkan, kamu harus melewati tahapan ini, karena riset pasar dan target market adalah 2 hal yang bisa menjamin kesuksesan launching produk baru kamu.

  • Ambil Pelajaran dari Pesaing

Walaupun pesaing itu memang tidak menyenangkan, kamu tidak bisa menutup mata begitu saja, kamu perlu belajar dari pesaing, mana yang bisa kamu modifikasi dari mulai strategi, produk hingga pelayanannya. Sehingga saat launching produk baru kamu punya banyak nilai plus dibandingkan kompetitor.

  • Buat Strategi Pemasaran yang menarik dan efektif

Product launching tidak akan pernah lepas dari strategi marketing atau pemasaran. Saat launching produk baru kamu harus bisa menciptakan demand minat dari calon pelanggan maupun pelanggan yang loyal dari bisnis kamu.

Kamu harus membuat strategi marketing yang efektif dan menarik dengan memanfaatkan berbagai channel pemasaran seperti website, akun sosial media dan lain – lain.

  • Tentukan Matrik Kesuksesan Product Launch

Menentukan tujuan akhir memang harus dilakukan, agar kamu tau tolok ukur kesuksesan dari launching produk baru di bisnis kamu. Apakah kamu hanya ingin followers baru, ingin meningkatkan omset, ingin traffic website bertambah dan lain – lain.

Setelah kamu menentukan tujuan dan launching produk baru dilakukan, hal selanjutnya harus kamu lakukan adalah memantau dan mengevaluasi apakah produk kamu sudah sesuai peta perencanaan, apakah matriknya tercapai dan lain – lain. Sehingga ketika ada kendala kamu bisa mengubah strategi pemasaran produk secara langsung.

Nah itulah beberapa strategi product launch yang bisa kamu praktekkan untuk meraih kesuksesan bisnis maupun launching produk baru kamu ya. Ingat untuk menjalankan setiap langkah demi langkahnya agar peluncuran produk mencapai matriks yang diinginkan.

(Visited 847 times, 6 visits today)
Close