Pernah dengar Neo bank penghasil uang? Akhir – akhir ini banyak yang membicarakan salah satu bank digital Neo Bank, karena kemudahannya memberikan penghasilan secara online yang bisa langsung di transfer ke rekening pribadi kamu.
Bahkan, ada lho kelas online yang membantu kamu agar bisa dibayar jutaan lewat Neo Bank, caranya pun mudah dan tanpa modal sama sekali.
Ada yang menjalankan misi nonton video dapat uang jutaan, ada juga yang undang teman bisa dapat cuan.
Nah, jika kamu penasaran gimana sih cara mendapatkan uang dari Neo Bank, simak artikel ini ya.
Sebelum membahas ke tips dan cara mendapatkan uang dari Neo Bank, alangkah lebih baik kamu kenalan dulu dengan Neo Bank.
Apa itu Neo Bank ?
Jika kamu belum pernah dengar, Neo Bank adalah sebuah inovasi teknologi keuangan secara digital yang memberikan berbagai kemudahan transaksi perbankan.
Tidak ada bentuk fisiknya, kamu benar – benar hanya bisa menggunakan Neo Bank dalam bentuk digital melalui aplikasi yang bisa kamu download di playstore maupun app store.
Dengan Neo Bank, kamu tetap bisa mendapatkan layanan perbankan yang komplit sama seperti bank lainnya, mulai dari transfer, membuka rekening tabungan maupun deposito sampai transaksi pembelian. Semua bisa kamu akses secara online.
Neo Bank juga sudah diawasi oleh pihak OJK dan Lembaga penjamin pinjaman atau LPS. Sehingga kamu tidak perlu ragu jika akan membuka rekening di Neo Bank, karena keamanannya sudah terjamin.
Neo Bank adalah sebuah produk digital dari PT Bank Neo Ecommerce dan menjadi bank digital pertama yang bergerak dalam bidang ecommerce. Saat ini Neo Bank sudah diakuisisi oleh PT Akulaku.
Fitur dan layanan yang paling banyak diincar adalah layanan mendapatkan uang secara online di Neo Bank, seperti cashback, kupon dan lain sebagainya.
Bahkan saat pertama kali kamu mendaftar pun kamu bisa mendapatkan 20,000 rupiah sebagai komisi pendaftaran.
Nah, itulah sekilas tentang Neo Bank, selanjutnya adalah bagaimana cara mendapatkan uang dari Neo Bank yang mudah dan praktis.
Baca juga : Cara Mendapatkan Uang / Gift Dari Penonton Live Tiktok
6 Tips & Cara Mendapatkan Uang dari Neo Bank.
Jika kamu ingin mendapatkan penghasilan secara online dengan mudah, kamu bisa pakai Neo Bank untuk menghasilkan uang online. Berikut ini adalah cara mendapatkan uang dari Neo Bank yang bisa kamu praktekkan dengan mudah.
Mendaftar Akun di Aplikasi Neo Bank
Sebagai permulaan kamu bisa mendapatkan uang dari Neo Bank dengan cara mendaftarkan akun kamu. Caranya kamu download aplikasi Neo Bank di playstore atau appstore. Setelah itu daftarkan diri kamu, dengan memasukkam no Hp, kode OTp dan email yang aktif. Setelah selesai daftar kamu akan mendapatkan reward sebesar 25Ribu rupiah.
Mudah bukan? Daftar saja sudah dapat uang 25ribu
Pakai Kode Undangan
Cara mendapatkan uang dari Neo Bank berikutnya adalah dengan memakai kode referral atau kode undangan yang kamu terima dari teman kamu saat melakukan pendaftaran.
Jadi jika kamu ingin mendapatkan uang saat pendaftaran, kamu wajib pakai kode referral. Cara ini hanya bisa digunakan sekali saja saat pendaftaran ya.
Undang Teman Untuk Gabung Aplikasi Neo Bank
Cara mendapatkan uang dari Neo Bank berikutnya adalah dengan mengundang teman kamu untuk menginstal aplikasi Neo Bank. Jika teman kamu menginstal dengan memasukkan kode referral yang kamu bagikan, maka kamu bisa mendapatkan uang secara otomatis yaitu sebesar 25ribu rupiah.
Semakin banyak kamu mengundang teman dengan menggunakan kode yang kamu bagikan, kamu bisa mendapatkan uang secara cuma – cuma lho, dan keuntungannya semakin besar.
Biasanya Neo Bank juga memberikan promo bagi penggunanya, misalnya dapat 100ribu rupiah untuk 200 pengguna terpilih yang berhasil mengajak temannya untuk menginstal aplikasi Neo Bank.
Cara Mengundangnya pun mudah, kamu hanya cukup klik undang teman baru di aplikasi neo bank, dan salin kode referralnya, kemudian kamu bisa bagikan melalui whatsapp atau aplikasi chat lainnya. Setelah itu kamu tinggal menunggu teman kamu menginstal dan menggunakan kode referral kamu saja.
Baca juga : 9 Aplikasi Upload Video Dapat Uang Terpercaya
Ikut Event yang Diadakan Neo Bank
Sebagai Bank digital dan menjalankannya secara online, tentu perlu promosi yang harus dilakukan untuk mempertahankan brand, salah satunya dengan membuat event yang bisa menggerakkan pengguna untuk berpartisipasi karena ada hadiah berupa uang tabungan ataupun hadiah variasi lainnya.
Bahkan, Neo Bank juga mengadakan event misi atau pengguna harus mengerjakan misi atau tugas, dimana setelah misi selesai kamu bisa mendapatkan reward berupa uang yang ditransferkan langsung ke akun neo bank kamu.
Tukarkan Koin dari Game Dunia Neo
Sama halnya dengan marketplace atau ecommerce lainnya yang mempunyai game di dalam aplikasi, Neo Bank juga memilikinya yang bernama Dunia Neo.
Di game ini kamu bisa mendapatkan koin yang dimana koin – koin yang berhasil kamu kumpulkan bisa kamu tukarkan menjadi rupiah dan akan masuk secara otomatis ke akun Neo Bank kamu.
Bermain Cashback
Jika cashback biasa kamu dapatkan setelah berbelanja secara online. Berbeda dengan Neo Bank, kamu bisa mendapatkan cashback dengan cara transfer sebanyak 5x dalam sehari ke teman kamu lewat aplikasi Neo Bank.
Setiap transaksi transfer yang kamu lakukan, akan ada cashback yang bisa kamu dapatkan. Mudah bukan?
Nah itulah beberapa cara mendapatkan uang dari Neo Bank, namun tetap perhatikan setiap transaksi yang mencurigakan harus kamu waspadai ya.
Dengan kemudahan teknologi digital, mendapatkan uang secara online memang menjadi lebih mudah asal ada niat dan konsistensi dalam mengerjakannya.