Written by 9:54 am Informasi

Pilih Kerja Atau Usaha ? Perdebatan Yang Tiada Akhir

Pernahkah kamu melihat postingan di sosial media yang membandingkan pekerja dengan pebisnis? Jika kamu saat ini sedang menentukan pilihan kerja atau usaha, sebaiknya kamu simak terlebih dahulu apa saja kelebihan dan keuntungan dari kerja maupun usaha.

Sehingga saat memilih nanti kamu tau mana yang lebih menguntungkan.

Di artikel berikut ini, kamu akan menemukan jawabannya, simak terus sampai habis ya.

Kerja atau Usaha, Kamu Pilih Jalan Yang Mana?

pilih bekerja atau usaha

Baik kerja maupun usaha sebenarnya memiliki kelebihan dan kekurangan masing – masing. Pilihan ini memang perlu dipahami dengan baik sebelum kamu memutuskan.

Tapi pada dasarnya baik bekerja maupun jadi pebisnis sama – sama baik kok. Berikut ini kelebihan dan kekurangan dari bekerja maupun usaha atau menjadi pebisnis.

Kelebihan & Kekurangan Bekerja

Kelebihan & Kekurangan Bekerja

Kelebihan Bekerja

Jika kamu masih bimbang ingin menempuh karir yang mana? Mungkin kelebihan bekerja bisa jadi pertimbangan kamu.

1. Aman secara finansial

Sebagai pekerja, kamu akan mendapatkan gaji atau jaminan setiap bulannya yang dibayarkan oleh perusahaan.

Pendapatan kamu akan sepadan dengan apa yang kamu kerjakan setiap harinya, karena perusahaan menggaji kamu sesuai skill yang kamu miliki.

Sehingga bisa dikatakan jika kondisi keuangan kamu stabil dan juga aman.

2. Menambah Wawasan Baru

Menjadi pekerja membuat kamu mendapatkan circle atau lingkungan yang baru, bertemu orang – orang baru di lingkungan kantor bisa menambah wawasan pengetahuan kamu sebagai karyawan.

Selain pengetahuan, kamu juga bisa mendapatkan pengalaman berharga, apalagi jika kamu mudah beradaptasi dengan lingkungan dan pekerjaan yang diserahkan kepada kamu.

Pengetahuan dan pengalaman ini bisa membantu kamu mengembangkan skill lebih baik lagi.

Ibarat gelas kosong, dengan bekerja kamu dapat memenuhi gelas tersebut, tapi ingat setiap ada ilmu baru kamu harus bisa mengosongkan gelas kamu lagi ya, sehingga kamu akan punya banyak pengetahuan dengan bekerja.

3. Jaminan Tunjangan dari Perusahaan

Selain gaji setiap bulannya, sebagai pekerja kamu bisa mendapatkan berbagai tunjangan.

Dari mulai jaminan kesehatan, transportasi hingga yang paling umum Tunjangan Hari Raya.

Ada pula perusahaan yang memberikan tunjangan lain sesuai kebijakannya misalnya tunjangan karena skill yang kamu miliki, atau bonus yang bisa kamu dapatkan setelah mencapai target yang ditentukan perusahaan.

Nah itulah beberapa kelebihan dari bekerja, kamu bisa mendapatkan semua benefitnya.

Kekurangan Bekerja

Meski kelebihan kamu bekerja cukup menjanjikan, namun bekerja juga memiliki kekurangan, diantaranya;

1. Jadwal Padat 9 to 5

Dengan adanya jam kerja, kamu bekerja dari mulai jam 9 sampaia jam 5 sore, ada pun yang menerapkan jam kerja lebih pagi lagi tergantung kebijakan perusahaan.

Ini artinya kamu harus bekerja berjam – jam setiap harinya, dan hari libur mungkin hanya di tanggal merah saja atau sesuai dengan kebijakan perusahaan.

Maka sebagai pekerja kamu harus punya mental dan fisik yang kuat agar bisa bekerja secara maksimal.

2. Perlu Kualifikasi Khusus

Biasanya, perusahaan ketika akan merekrut karyawan baru akan menerapkan kualifikasi sesuai dengan jabatan atau job desk yang sedang dibutuhkan.

Kualifikasi ini bisa berupa skill, pengalaman kerja, sertifikasi bahkan gelar pendidikan yang memang sesuai dengan posisi pekerjaan.

Jika kamu memenuhi kualifikasi yang ditetapkan oleh perusahaan maka kamu layak jadi karyawan karena memenuhi kriteria yang sudah ditentukan.

Misalnya kamu melamar di posisi pekerjaan content creator sosial media, kualifikasi yang dibutuhkan mulai dari gelar pendidikan kamu bisa broadcasting, ilmu public relation, advertising atau gelar yang berkaitan dengan media.

3. Jenjang Karir Tergantung Promosi

JIka kamu ingin meraih jenjang karir yang baik di sebuah perusahaan, kamu membutuhkan promosi untuk bisa meraih yang kamu inginkan.

Dan biasanya jenjang karir juga tergantung kepada pendapatan dari perusahaannya.

Semakin besar kontribusi kamu terhadap perusahaan tidak menutup kemungkinan kamu bisa mendapatkan promosi jenjang karir.

Kelebihan & Kekurangan Usaha

kelebihan & kekurangan usaha

Kelebihan Usaha

Jika kamu capek menjadi karyawan, mungkin usaha bisa jadi pertimbangan, karena kamu bisa menjadi bos untuk diri kamu sendiri. Selain itu ada beberapa kelebihan usaha yang bisa jadi pertimbangan, yaitu;

1. Bisa mendapatkan keuntungan lebih besar

Jika kamu usaha, kamu bisa memperoleh keuntungan yang lebih besar dibandingkan menjadi karyawan.

Penghasilan menjadi pebisnis atau pengusaha bergantung pada hasil penjualannya. Jika penjualannya banyak maka kamu bisa meraih keuntungan lebih besar.

2. Bos Untuk diri sendiri

Enaknya menjadi pengusaha adalah kamu bisa menjadi bos untuk diri sendiri.

Namun kamu perlu mengatur segalanya sendirian, dari mulai produksi hingga pemasaran.

Kamu juga bisa bekerja secara fleksibel, sesuai dengan waktu yang kamu tentukan, jadi kamu bisa bekerja kapan saja.

Tapi perlu diingat untuk bisa membuat bisnis kamu lebih berkembang, kamu harus mengatur waktu sebaik mungkin agar proses produksi hingga pemasaran tetap berjalan dengab efektif.

3. Maksimalkan potensi diri

Dengan menjadi pengusaha, kamu bisa mengeksplor diri kamu lebih lagi, kamu bisa mengembangkan potensi yang ada dalam diri kamu.

Seperti kamu bisa mengasah jiwa leadership kamu, kamu bisa mengajari staff untuk bisa belajar pekerjaan yang sudah kamu kuasai dan lain – lainnya.

Kekurangan Usaha

Dibalik kelebihan, ada kekurangan usaha diantaranya;

1. Persaingan ketat antar kompetitor

Memilih dunia bisnis bukan hal mudah, kamu perlu mengerti jika dunia bisnis itu luas. Akan ada banyak kompetitor diluar sana yang saling menampilkan keunggulannya.

Maka kamu harus siap untuk bertahan dan terus mengasah skill – skill kreatif kamu dalam mempromosikan bisnis. Sehingga kamu bisa menghadapi kompetitor.

2. Harus Serba Bisa

Menjadi seorang pengusaha kamu dituntut untuk serba bisa, kamu tidak bisa memilih kualifikasi mana yang bisa kamu kuasai. Tapi kamu harus menguasai semuanya.

Oleh karena itu, penting bagi seorang pengusaha untuk terus belajar hal baru guna memperkuat bisnis nya.

3. Ketidakstabilan Pasar

Menjadi pebisnis harus siap jika pasar yang kamu targetkan tidak stabil, dalam arti mereka sedang menghindari beli barang karena kondisi perekonomian sedang turun.

Sehingga kamu harus waspada jika pasar yang kamu targetkan seperti ini. Kamu harus menyiasatinya dengan promosi – promosi yang mungkin bisa menutup kerugian kamu, misalnya.

Kesimpulan

Jadi sudah bisa memilih antara kerja atau usaha? Dua pilihan karir ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing – masing. Sehingga pilihan apapun yang kamu pilih nantinya, kamu harus konsisten melakukannya.

Kalau masih bimbang, kenapa tidak mencoba untuk menjalani keduanya. Kamu bisa mengatur waktu kapan kamu harus berbisnis di tengah padatnya bekerja.

Banyak yang memulai pilihan ini, bekerja sambil bisnis dan banyak pula yang berhasil.

Misalnya kamu bisnis dengan keuntungan 7 – 8 Juta perbulan, dan bisnis yang kamu rintis sudah bisa menghasilkan keuntungan hingga 2 juta.

Total dalam sebulan kamu bisa mendapatkan 10 Juta, bukankah jauh lebih menyenangkan?

Semua pilihan memang ada ditangan kamu, tapi jika bisa menjalani keduanya, kenapa tidak?

(Visited 492 times, 1 visits today)
Close