Apa yang terlintas pertama kali saat kamu jualan online? kamu perlu tek foto untuk jualan online yang menarik agar mendapatkan perhatian pelanggan.
Seperti kita ketahui, saat ini, toko online ada dimana – mana, semenjak pandemi terjadi banyak perusahaan yang beralih ke strategi pemasaran online.
Apakah kamu juga termasuk yang beralih memanfaatkan jualan online?
Jika iya, maka artikel ini wajib kamu baca!
Semua tahu jika online itu berarti pelanggan tidak bisa melihat secara real alias tidak bisa menyentuh produk secara langsung, maka untuk bisa meyakinkan pelanggan agar bisa membeli produk kamu adalah dengan Foto Produk.
Foto produk jadi salah satu hal terpenting yang berpengaruh pada penjualan. Agar bisa menarik target pasar , kamu mesti menunjukkan foto yang jelas serta menarik dari produk yang dijual, apalagi bila jualan kamu sepi pembeli, mungkin saja inilah penyebabnya.
Laporan oleh Justuno yang bertajuk “65 Surprising E-Commerce Consumer Psychology Statistics” melaporkan bahwa 93% konsumen mempertimbangkan aspek visual suatu produk menjadi salah satu faktor yang dipertimbangkan dalam memutuskan pembelian.
Nah di artikel ini kamu akan mendapatkan informasi tips bagaimana tips fotografi produk serta cara foto produk yang menarik dan bagaimana memilih background jualan online yang tepat untuk produk mu.
Sebelum masuk ke tips, kamu perlu tahu pentingnya tips fotografi produk untuk promosi toko online, sehingga kamu yakin foto produk jadi aspek penting yang harus kamu lakukan saat memulai jualan.
Pentingnya Foto Produk untuk Promosi Toko Online

source : lummoshop.co.id
Bangun Brand
Pertama, kamu harus memahami terlebih dahulu jika katalog foto produkmu adalah investasi jangka panjang yang bisa kamu manfaatkan untuk berjualan. Tapi perlu diingat foto jualan online harus memiliki kualitas yang bagus, tampak profesional, bernilai, inovatif, dan menampilkan kualitas produk, dengan begitu konsumen akan lebih percaya dengan brand dan toko online-mu.
Promosi dalam sunyi
Seiring perkembangan zaman, visual menjadi komoditas yang tidak bisa dihindari, bahkan ada yang bilang gambar itu memilki ribuan makna kata. Kamu bisa memanfaatkan visual sebagai strategi promosi dalam sunyi dibandingkan harus menyusun kata panjang kali lebar. Cukup satu gambar untuk bisa mendeskripsikan promosi yang kamu inginkan.
Menangkan kompetisi
Lagi – lagi persaingan, semua orang tahu jika jualan produk yang sama atau sejenis tentu akan ada pesaing yang banyak. Tapi dengan foto jualan online yang menarik, bagus dan berkualitas akan membuat brandmu menang dan unggul dari kompetitor yang hanya cuma comot gambar saja. Oleh karena itu, foto produk menjadi kekuatan untuk membedakan kamu dengan kompetitor dan kamu butuh tips cara foto produk yang berkualitas.
Nah untuk mendapatkan foto produk yang berkualitas dan mampu memberi deskripsi produk dengan lebih jelas secara visual kepada konsumen mengenai bentuk fisik dan fungsi dari produk tersebut, kamu perlu tips fotografi produk yang tepat.
Kamu tidak bisa asal jepret saja, lalu mengunggahnya ke toko, tentu harus ada caranya agar pemasaran kamu bekerja lebih efektif.
Berikut ini ada 9 tips fotografi produk yang menarik minat konsumen
9 Tips Fotografi Produk agar Menarik Minat Konsumen
Walaupun kamu bukan ahli di bidang fotografi produk dan meski alat yang digunakan sederhana hanya HP saja, kamu juga harus tetap melakukan tips foto produk serta membuat konsep foto produk agar hasilnya lebih bagus, seperti di bawah ini.
1. Cari Referensi Foto Produk sebagai Inspirasi
Referensi hal yang kamu butuhkan sebelum memotret, dengan adanya referensi kamu bisa memotret lebih terarah. Dapatkan referensi foto produk yang menarik melalui Google, Instagram, Pinterest, hingga foto-foto produk dari brand yang kamu sukai. Setelah itu kamu bisa ATM (amati, tiru, modifikasi) hasil fotonya.
Baca juga : 7 Inspirasi Konten Instagram Agar Reels FYP, Terbukti Ampuh !
Misalnya dari pengambilan sudutnya, konsep, hingga properti yang digunakan. Namun ingat, jangan sampai sama ya, modifikasi referensi tersebut sesuai kreativitasmu.
2. Tentukan Tema Foto
Tema foto juga penting untuk ditentukan, tujuannya agar fotomu berbeda dengan kompetitor dan kamu bisa menonjolkan keunikanmu.
Misalnya, kamu memiliki bisnis online pengharum badan atau parfum. Nah, kamu bisa menggunakan konsep talent yang sedang memegang parfum dan bisa menentukan kesan dari fotonya juga, apakah terlihat elegan, ceria, colorful, black & white, dan sebagainya.
3. Siapkan Background Foto
Teknik foto untuk jualan online ketiga ini sering kali dianggap menguras isi dompet. Padahal, tak perlu repot-repot menyewa studio foto. Justru akan lebih baik bila membuat studio sendiri dirumah dengan alat yang seadanya. Kamu cuma perlu kertas HVS atau karton putih, dinding, meja, selotip, bahkan bisa juga dengan menggunakan laptop.
4. Kamera Berkualitas
Kamu bisa memakai kamera DSLR atau mirrorless yang bagus untuk menghasilkan foto yang berkualitas. Namun bila punya dana yang terbatas, menggunakan kamera HP juga nggak masalah, yang penting gambarnya tidak blur dan detail produk wajib terlihat.
5. Atur Tata Letak Produk
Mengatur produk kelihatannya mudah, tapi ternyata tidak semudah itu. Kamu mesti memastikan produk mendapat pencahayaan, posisi, serta angle yang tepat.
Taruh produk di depan background lalu pastikan posisinya ada di tengah dan di atas permukaan yang datar.
Kamu juga bisa memberikan aksesoris atau properti penunjang, tapi pastikan tidak menghilangkan fokus pada produkmu ya.
6. Gunakan Model atau Properti Lain yang Mendukung
Berkaitan dengan tata letak, properti lain yang mendukung juga perlu kamu siapkan.
Misalnya online shop kamu fokus pada jualan skincare. Nah tips agar hasil gambar online shop menarik bisa menambahkan properti seperti air, batu marmer atau daun – daun estetik.
7. Atur Setting Kamera
Setting kamera menjadi tips foto produk yang tak kalah penting. Hal ini karena akan memengaruhi hasil akhir foto. Misalnya dengan mengatur resolusi foto, kualitas foto wajib (HDR), pemakaian lampu flash, hingga mengunci fokus sebelum menekan tombol shutter.
Mengatur setting kamera berguna agar produkmu tidak blur dan tetap terlihat jelas.
8. Ambil Foto dari Berbagai Angle
Tips foto produk selanjutnya adalah ambil foto dari berbagai sudut, jarak, dan posisi yang berbeda-beda. Jangan pernah ragu saat mengambil foto dalam jumlah yang banyak.
Ini bertujuan agar kamu dapat memilih foto dengan kualitas paling bagus diantara yang bagus. Jangan sampai semua foto produkmu diambil dari satu angle saja, maka hasilnya pasti kurang bagus dan variatif.
Setiap pengambilan foto usahakan mengambil beberapa gambar ya, agar jika ada kesalahan foto masih ada cadangannya yang lebih bagus.
9. Edit Foto agar Lebih Menarik
Setelah proses 1 sampai 8 selesai, tahap berikutnya adalah masuk ke dalam proses editing.
Ingat kamu tetap harus menyaring gambar mana yang bagus dari segi kualitas ya, setelah itu lakukan editing untuk bisa mempercantik tampilan foto produk.
Sekarang banyak aplikasi editor foto yang mudah digunakan dan juga gratis tetapi kualitas yang dihasilkan juga terbilang bagus.
Baca juga : 9 Ide Bio Instagram Untuk Bisnis Agar Tampak Profesional
Cara Pemilihan Background Foto Jualan Online
Ada hal yang krusial dari tips fotografi produk, yaitu Background.
Ketika akan mengambil foto produk, kamu perlu banget memastikan background foto produk kamu polos atau tidak terlalu ramai.
Tujuannya adalah agar foto kamu terlihat jelas, sehingga pelanggan bisa lebih melihat produkmu dibandingkan background yang tersedia.
Pilihan warna juga variatif, tapi selain warna putih, kamu juga dapat menggunakan warna lain asal tidak mengganggu fokus terhadap produk yang dijual.
Gunakan warna background yang kontras dengan warna produk untuk membuat produk kamu lebih menonjol. Kamu juga dapat menggunakan warna yang sesuai dengan branding toko agar foto-foto produk selaras.
Berikut tips untuk memilih background agar foto produk terlihat bagus maksimal, antara lain :
Pilih Warna Kalem dan Tidak Mencolok
Warna yang direkomendasikan sebagai latar foto produk adalah warna yang kalem. Tapit idak semua warna kalem mungkin akan cocok dengan produkmu. Pilihlah warna yang sebisa mungkin membuat produkmu terlihat lebih mencolok dibandingkan latarnya.
Background Putih yang Timeless
Apabila ragu dalam memilih background berwarna, kamu juga bisa memilih warna putih. Putih adalah latar paling identik dengan foto produk, selain bisa menonjolkan produk, latar putih juga memungkinkan kamu mengedit foto produk lebih gampang.
Warna Abu-Abu yang Netral
Warna abu-abu adalah percampuran dari warna putih dan hitam. Umumnya yang digunakan sebagai latar adalah warna abu-abu muda yang lebih banyak unsur putihnya. Latar warna yang satu ini biasanya paling banyak digunakan untuk produk fashion, terutama untuk foto dengan model.
Jadi, jika kamu membutuhkan background gambar online shop yang menarik, abu – abu bisa jadi pilihan.
Pilih Warna Hitam untuk Hasil Foto Elegan
Black is never fails. Hitam bisa banget jadi salah satu pilihan background, apalagi jika produkmu ingin terlihat elegan. Biasanya warna hitam ini dapat membuat berlian dan bahan metal menjadi terlihat lebih bersinar lho,
Selain itu warna hitam juga sering kali digunakan sebagai latar foto produk makanan. Tentunya kesan utama yang diberikan foto produk dengan latar hitam adalah elegan.
Wooden Background untuk Hasil Foto Natural
Jika kamu sering melihat foto produk dengan menggunakan motif kayu, pasti rasanya foto terlihat natural bukan? Nah background foto produk dengan motif kayu ini lebih banyak dipakai untuk makanan dan minuman, tapi sebenarnya penggunaan latar ini tidak terbatas.
Tinggal kamu sesuaikan dengan identitas produkmu saja, maka motif kayu ini akan bercampur menjadi foto yang bagus.
Latar Tekstur yang Tidak Monoton
Cara mendapatkan background ini bisa dengan menggunakan alas foto yang memang bertekstur seperti lantai atau meja granit atau bisa juga dengan menggunakan proses editing latar foto.
Menghindari Background Terlalu Ramai
Jangan sampai konsumen salah fokus dengan foto produkmu, pastikan menggunakan background yang tidak terlalu ramai ya, agar fokus menonjolkan keunikan dari produkmu saja. Jika menggunakan properti pastikan tidak terlalu banyak juga ya, sederhana tapi memberikan kesan mewah lebih disarankan.
Mengganti Background dengan Proses Editing
Dalam proses editing, kamu bisa mengganti background dengan tema apa saja, dengan warna apa saja. Karena banyak juga penjual yang memilih untuk mengganti latar foto melalui editing agar foto lebih menarik.
Hal ini sah saja dilakukan asalkan tidak memanipulasi gambar produknya. Umumnya ini dilakukan apabila tidak ditemukan latar belakang yang benar-benar cocok untuk produk.
Beberapa Contoh Foto Produk Yang Menarik
Berikut kami lampirkan beberapa contoh foto produk yang memiliki kualitas baik dengan konsep yang menonjolkan fungsi dari produk tersebut.
Nah itu adalah beberapa teknik foto produk jualan online yang bisa kamu pakai agar jualan kamu lebih menarik dari kompetitor, dengan membaca artikel ini kamu akan paham bahwa memperbaiki kualitas foto jualan online adalah poin terpenting.
Selamat mencoba!
- Cari Referensi
- Tentukan Tema
- Siapkan Background
- Kamera Berkualitas
- Pengaturan Tata Letak
- Gunakan Properti
- Setting Kamera
- Temukan Angle Yang Tepat
- Edit Ulang