Written by 6:29 am Tips & Trik

13 Cara Jualan Di Shopee / Tokopedia / Lazada Agar Cepat Laku

13 Cara Jualan Di Shopee Tokopedia Lazada Agar Cepat Laku

Adanya trend belanja online yang sangat populer di kalangan masyarakat, membuat para penjual online beralih ke marketplace untuk menjual produk – produknya.

Namun, sebagai pemula tentu berjualan online di marketplace adalah sebuah kendala, karena kamu bisa kalah saing dengan kompetitor jika kamu tidak bisa bertahan di kerasnya dunia jualan marketplace.

Oleh karena itu, artikel ini akan membantu memudahkan kamu berjualan online di marketplace agar cepat laku, baik kamu yang berjualan di shopee, tokopedia maupun lazada.

Dengan banyaknya marketplace tentu cara jualannya pun berbeda – beda meskipun sama – sama jualan online, berikut ini adalah cara jualan di berbagai marketplace yang bisa kamu ketahui untuk melariskan jualan kamu.

Cara Jualan Online Di Shopee

Shopee menjadi salah satu marketplace populer yang bisa kamu pakai untuk berjualan online. Sebagai pemula, tentu kamu harus tau cara jualan online di Shopee agar cepat laku.

Setelah kamu membuka akun jualan di Shopee dan juga mendekorasi toko dengan baik dan menarik, langkah selanjutnya adalah kamu siapkan strategi agar jualan kamu cepat laku.

Adapun beberapa Strategi jualan online di Shopee yang bisa kamu terapkan, yaitu;

Baca juga : 6 Cara Mengoptimalkan Toko & Bisnis Anda di Shopee

1. Pakai Fitur Gratis Ongkir

Gratis ongkir adalah cara jualan online di Shopee yang cukup membantu, apalagi jika gratis ongkir yang dipakai adalah minimal belanjanya 30ribu, sehingga pelanggan mau tidak mau harus membeli diatas 30ribu untuk mendapatkan gratis ongkir. Pembelian produk pun menjadi bertambah.

2. Jual Produk yang Beragam

Menjual produk yang beragam di Shopee adalah salah satu strategi yang cukup menguntungkan, karena pembeli bisa mencari lebih dari satu barang di toko yang sama. Selain memudahkan pelanggan, tingkat penjualannya pun lebih tinggi. Misalnya kamu berjualan produk – produk bayi, jangan lupa jualan produk ibunya juga, sehingga produk ibu dan anak bisa dibeli dalam satu toko.

3. Pasang Voucher Ikuti Toko

Voucher ikuti toko bisa menjadi salah satu cara jualan online di Shopee yang bisa membantu kamu dalam meningkatkan penjualan, meskipun pelanggan tidak membeli produk kamu, dengan voucher toko, kamu bisa menambah followers Shopee dengan cara organik yang cukup menjanjikan.

4. Berpartisipasi dalam Program Shopee

Setiap bulannya selalu ada program promo yang diadakan oleh shopee, nah jika kamu ingin produk yang kamu jual cepat laku, kamu bisa mengikuti program yang diselenggarakan oleh Shopee. Seperti promo angka kembar, promo voucher diskon dan lain sebagainya.

Nah itulah beberapa strategi atau cara jualan online di shopee yang bisa kamu terapkan di toko agar produk yang kamu jual cepat laku.

Lantas, bagaimana dengan strategi atau cara jualan online di tokopedia? Apakah sama atau ada satu lain hal yang berbeda dan menjadi cara powerfull untuk meningkatkan penjualan? Simak artikelnya

Cara Jualan Online di Tokopedia

Jika kamu pemula dan ingin jualan kamu di tokopedia cepat laku, berikut ini adalah cara jualan online di tokopedia yang bisa kamu tiru, yaitu;

Baca juga : Contoh & Cara Desain Toko di Shopee/Tokopedia Agar Menarik

1. Pastikan Branding Toko Profesional

Branding berpengaruh pada tingkat penjualan sebuah toko, namun bagaimana jika toko kamu baru dibuka dan belum membangun branding? Mudah!
kamu bisa mendekorasi toko dengan menarik dan profesional, sisipkan beberapa hal sebagai unique selling point kamu. Hal tersebut bisa menjadi branding awal kamu.

2. Upload Produk dengan Foto yang Menarik

Foto produk yang menarik mampu memikat pelanggan toko kamu. Foto produk yang profesional menandakan kamu dan toko bisa dipercaya sebagai brand yang baik. Kamu juga bisa memanfaatkan fitur upload produk sekaligus banyak agar toko kamu menjadi lebih menarik secara visual dengan tampilan produk yang beragam.

3. Pakai Fitur Gratis Ongkir

Sama halnya dengan Shopee, fitur gratis ongkir bisa dimaksimalkan untuk menarik pelanggan agar membeli produk kamu.

4. Buat Dekorasi Toko Menarik

Dekorasi toko menjadi salah satu first impression dari pelanggan untuk menilai apakah toko kamu menarik, profesional dan layak untuk dijelajahi produk – produknya. Sehingga dekorasi toko menjadi penting untuk diperhatikan. Pastikan kamu mempercantik toko dengan mendekorasinya ya, kamu juga bisa manfaatkan fitur – fitur dekorasi toko yang bisa menambah cantiknya toko kamu

5. Pakai Fitur Iklan di Tokopedia

Iklan adalah salah satu cara jualan online di tokopedia yang bisa bikin jualan kamu laris manis. Pergunakan fitur iklan ini dengan baik, pastikan kamu mengatur iklan dengan baik juga agar tidak boncos.

Ohya, jika kamu pemula dan ingin jualan laris manis di tokopedia, kamu bisa ikutan kelas Tokopedia dari Dropshipaja lho.

Bahkan member yang ikut kelas, baru dua hari buka toko saja bisa langsung closing, keren. Kunjungi dropshipaja.com untuk info lebih lanjut atau hubungi via Instagram.

Nah itulah beberapa cara jualan online di tokopedia agar cepat laku. Lalu bagaimana jika kamu berjualan di lazada, bagaimana cara jualan online di Lazada biar laris manis? Berikut adalah cara – caranya.

Cara Jualan Online di Lazada

Sebenarnya karena sama – sama marketplace, ada beberapa cara yang bisa diterapkan dari Shopee maupun tokopedia, seperti memanfaatkan gratis ongkir dan dekorasi toko agar menarik perhatian pelanggan.

Selain itu kamu juga bisa manfaatkan fitur – fitur yang ada di Lazada untuk menarik pelanggan dan meningkatkan penjualan kamu.

Namun, Jika kamu jualan online di Lazada dan ingin laris manis dan ingin cara jualan online di Lazada yang berbeda dari marketplace lainnya, kamu bisa coba beberapa cara berikut ini:

baca juga : Contoh Kata – Kata Auto Reply Olshop Terbaik

1. Tonjolkan Unique Selling Point Toko Kamu

Unique selling point adalah hal penting yang bisa kamu tonjolkan agar berbeda dab tidak kalah saing dengan kompetitor. Dengan adanya pembeda yang unik, meskipun harga kamu jauh diatas kompetitor kamu bisa tetap menang melawan persaingan.

Bagi kamu penjual Lazada, penting untuk menggunakan USP agar bisa cepat laku dibandingkan kompetitor.

2. Gabung Bersama Lazada Grup di Facebook

Lazada grup adalah grup resmi bagi komunitas penjual Lazada. Kamu bisa berbagi informasi, ilmu, diskusi dan sharing pengalaman.

Dengan begitu kamu bisa menambah ilmu bisnis dan juga bisa kamu praktekkan saat jualan di Lazada.

3. Berikan Layanan dan Respon yang Cepat dan Baik

Agar pelanggan bisa bertransaksi dengan nyaman di toko kamu, kamu harus bisa memberikan pelayanan dan respon yang cepat kepada pelanggan. Sehingga kamu bisa menjaga hubungan dengan pelanggan dan tingkat potensi mereka membeli produk menjadi jauh lebih besar.

4. Ajak Pelanggan Beri Feedback Positif

Feedback positif adalah salah satu nilai plus yang bisa membantu kamu dalam berjualan.

Pelanggan akan lebih percaya dengan adanya feedback positif dari pengguna lain. Sehingga tingkat keputusan membeli pun menjadi lebih besar karena mereka melihat adanya feedback positif terhadap toko maupun produk.

Nah itulah beberapa cara jualan online di Shopee, cara jualan online di Tokopedia dan cara jualan online di Lazada yang bisa kamu praktekkan agar jualan kamu cepat laku.

Close