Written by 8:32 pm Marketing

Cara Menawarkan Produk & Contoh Kalimatnya

Cara Menawarkan Produk & Contoh Kalimatnya

Menawarkan produk memang harus dilakukan agar bisa terjadinya penjualan, namun penawaran produk tidak hanya dalam bentuk pengemasan saja, meskipun kemasan menarik di mata pembeli, tetap saja ada bagian marketing lain.

Lantas bagaimana cara menawarkan produk terbaik agar mendapatkan penjualan yang baik? Simak artikel berikut ini untuk mengetahui caranya

7 Cara Menawarkan Produk Agar Cepat Closing

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa kamu pakai untuk menawarkan produk agar cepat closing, yaitu:

PDKT dengan Pelanggan

PDKT atau pendekatan adalah cara basic untuk menawarkan produk, kamu bisa menggali informasi mengenai data diri pelanggan sehingga lebih mudah menawarkan produk. Dekati dengan cara alami seperti membuka obrolan saat akan menawarkan produk.

Memahami Kebutuhan Pelanggan

Kamu perlu memahami kebutuhan pelanggan agar kamu tau jika produk yang kamu jual adalah solusi bagi pelanggan, sehingga kamu akan lebih mudah dalam menawarkan produk. Contohnya pelanggan membutuhkan sabun muka yang memiliki collagen maka kamu bisa menawarkan sabun collagen yang memang dibutuhkan pelanggan.

Sebutkan Unique Selling Point dari Produk Kamu.

Unique selling point memang salah satu hal yang wajib kamu miliki untuk disebutkan saat menawarkan produk. Sehingga produk kamu bisa lebih menonjol dibandingkan kompetitor.

Yakinkan Produk Kamu adalah yang Terbaik

Cara menawarkan produk berikutnya adalah yakinkan konsumen bahwa produk kamu adalah yang terbaik dan solusi bagi yang mereka butuhkan.

Misalnya kamu menjual lipstik serum, usahakan beritahukan keunggulan produk kamu yang bikin bibir makin natural. Maka konsumen yang membutuhkannya akan langsung membeli produk kamu.

Fokus pada kualitas produk

Cara menawarkan produk berikutnya adalah kamu harus fokus pada kualitas produk sehingga kamu tidak perlu menjelekkan kompetitor, jika produk kamu memang berkualitas, jangan lupa selalu menjaga value dari produk yang kamu tawarkan untuk menjaga kepercayaan pelanggan.

Perhatikan Intonasi dan Pemilihan Kata

Intonasi dan pemilihan kata memang harus kamu perhatikan sebagai cara menawarkan produk agar konsumen mau membeli produk kamu. Intonasi yang menyenangkan akan memberikan kesan positif terhadap produk yang kamu tawarkan. Jangan lupa selalu menggunakan kata – kata yang sopan agar konsumen juga nyaman bertransaksi dengan kamu.

Jangan Terkesan Memaksa

Target penjualan memang penting untuk dicapai, namun kamu harus bisa mengatur cara menawarkan produk kepada konsumen, jangan sampai terkesan memaksa. Kamu juga harus sabar sebagai cara menawarkan produk sehingga konsumen juga akan terkesan nyaman dengan cara penawaran yang kamu lakukan.

Nah itulah beberapa cara menawarkan produk yang bisa kamu coba. Adapun contoh kalimat menawarkan produk yang bisa kamu coba.

Contoh Kalimat Dalam Menawarkan Produk

Contoh kalimat menawarkan produk yang bisa kamu coba untuk menawarkan produk dan bisa membuat konsumen cepat closing adalah sebagai berikut;

Gunakan Diksi Sesuai Target Pasar

Diksi atau pemilihan kata memang penting untuk menawarkan produk kepada konsumen, dan dikso yang tepat adalah diksi yang relate dengan target pasar kamu. Tidak masuk akal jika kamu berjualan produk emak – emak di daerah terpencil tapi diksi lebih modern.

Contoh kalimat menawarkan produknya seperti ini;

Untuk Anak – Anak

“Kamu Suka Squishy? Ingin menambah koleksi squishy kamu? Pas banget di toko kami tersedia banyak varian squishy baru yang bisa kamu bawa pulang dengan harga yang terjangkau.

Untuk Remaja

Jerawat membandel enak dipencet – pencet tapi bikin bopeng? Stop lakukan itu dan move on dengan cara cerdas, pakai sabun anti acne yang bisa basmi jerawat hingga ke akarnya.

Untuk Dewasa

Gaji ngepas tapi kebutuhan banyak? Caro source income tambahan yuk, cuan bersama kami dengan ikut program bisnis tanpa modal dengan cara sat set tapi bikin cuan maksimal.

Buat kalimat yang menarik perhatian target audiens kamu

Membuat kalimat yang menarik akan memikat calon konsumen untuk membeli produk kamu, apalagi jika kalimat yang digunakan langsung “ngena” ke masalah yang sedang dihadapi oleh calon konsumen kamu.

Contoh kalimat menawarkan produknya seperti ini ;

“Ingin naik badan meskipun tanpa makan banyak dan tetap sehat? Itu sih impian banyak orang! Tapi impian itu sebentar lagi bisa terwujud, jika kamu minum susu [brand] ini yang bisa bikin kamu naik badan meski makannya dikit, tanpa olahraga tapi tubuh tetap sehat. Konsumsi sekarang dan rasakan hasilnya dalam 7 hari!”

“Wajah kusam karena males skincarean selama masa menyusui? Tenang bunda! Pakai cream [brand] dan atasi semua masalah kulit bunda dari mulai kusam, jerawatan hingga noda hitam membandel. Cukup satu cream semua bisa teratasi, dann 100% aman untuk busui maupun bumil”

Pakai Kata Diskon

Siapa yang gak tahan sama kata diskon? Semua konsumen pasti akan tertarik jika kamu menggunakan kata diskon, secara psikologis calon konsumen akan langsung membeli produk kamu tanpa pikir lagi.

Contoh kalimat menawarkan produk sebagai berikut;

 “Spesial hari ini, khusus Bunda 10 pendaftar pertama akan mendapatkan diskon gede sampai 70% jika membeli dress homey 2. Semakin banyak kamu borong maka diskonnya makin gede. Checkout sekarang untuk dapatkan diskonnya”

“Diskon Hingga 50% Jika kamu beli [produk] HARI INI. Hanya berlaku di satu hari ini saja. Pastikan kamu memanfaatkan kesempatan ini karena produk terbatas. Siapa cepat dia yang dapat diskonnya! Buruan Beli sekarang juga”

Pakai Kata Powerfull

Kata powerfull bisa kamu jadikan sebagai contoh kalimat menawarkan produk, seperti kata eksklusif, limited edition, terlengkap, terbaik, 100% asli dan lain sebagainya.

Contoh kalimat menawarkan produknya adalah sebagai berikut;

“Seminar Eksklusif untuk kamu pejuang cuan yang ingin bisnis tanpa modal. Seminar ini Free dan kamu bisa ambil ilmu daging dari pembicara pengalaman yang akan membongkar metode bisnis paling berhasil. Amankan seat seminarnya sekarang”

“Dress Limited Edition hanya ada 10 di Indonesia, hasil karua desainer ternama dengan konsep recycle handmade, bentuk dan pesona dress nya semakin limited edition karena berasal dari hasil limbah kain yang berbeda – beda. Info lebih lanjut kunjungi instagram kami”

Gunakan Keunggulan Produk

Keunggulan produk adalah salah satu hal yang bisa kamu gunakan sebagai alat menawarkan produk agar konsumen tertarik untuk beli. Keunggulan produk juga bisa membantu kamu berbeda dari kompetitor.

Contoh kalimat menawarkan produk seperti ini:

“Rambut kamu rontok parah setelah melahirkan? Pakai Shampo [Brand] yang bisa bantu kamu mencegah rambut rontok dan menutrisi rambut hingga ke akarnya tanpa harus perawatan ke salon mahal”

“Lipstik serum bikin bibir jadi natural berasa fresh seperti bayi baru lahir, selamat tinggal bibir pecah – pecah dan hitam, hanya oles lipstik serum bibir makin natural dan berwarna pink, selain itu bibir juga ternutrisi dengan baik dari kandungan serumnya lho. Pakai sekarang juga!”

Nah itulah beberapa contoh kalimat menawarkan produk yang bisa kamu coba untuk mempromosikan produk kamu. Selamat mencoba.

(Visited 3,562 times, 3 visits today)
Close